Site icon Keluarga Alumni UNSOED

Pengukuhan Presidium HIMPUNI Periode 2022-2025 dan Perayaan Ulang Tahun HIMPUNI

KA UNSOED / 6 Juni 2022

Rabu (25/5/2022) diselenggarakan Pengukuhan Presidium HIMPUNI 2022-2025 yang dilaksanakan di Jakarta. Acara pengukuhan tersebut dihadiri oleh perwakilan Pengurus Organisasi Alumni Perguruan Tinggi Negeri. Rudi Susanto, S.E., M.M., Kepala Bidang Kewirausahaan dan Koperasi KA Unsoed menjadi perwakilan Universitas Jenderal Soedirman dalam kegiatan tersebut.

Organisasi Alumni dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang terhimpun dalam Perhimpunan Organisasi Alumni Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (HIMPUNI), akan berperan aktif mensukseskan perhelatan G20 dan T20. Tak hanya itu, pengembangan potensi dari para alumni juga akan terus dilakukan. Salah satunya bekerjasama dengan Kementerian BUMN, terkhusus bagi para alumni yang ingin meneruskan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi lagi.

Penandatanganan berita acara Badan Pekerja HIMPUNI periode 2022-2025

Pengukuhan Pengukuhan Presidium HIMPUNI menghasilkan kesepakatan mengangkat Ir. Sutopo Kristanto, M.M. sebagai Koordinator Presidium HIMPUNI periode 2022-2025. “HIMPUNI akan terus mengambil bagian dalam membangun bangsa. Kontribusi nyata akan terus kita berikan, baik berupa sumbangsih pemikiran maupun karya-karya konkrit ditengah masyarakat,” kata Sutopo Kristanto yang juga Ketua Umum IKA ITS.

Rudi Susanto menjadi Badan Eksekutif selaku Deputi Bidang Kajian Strategis HIMPUNI periode 2022-2025 yang juga Kepala Bidang Kewirausahaan dan Koperasi KA Unsoed. Acara Pengukuhan Presidium HIMPUNI juga diisi dengan halal bihalal dan perayaan ulang tahun HIMPUNI ke-6. Dalam tausiyahnya, KH Samsul Ma’arif Ketua PWNU DKI Jakarta mengingatkan agar HIMPUNI selalu memelihara kekompakan dan keguyuban.

 

#KAUNSOED #alumniunsoed #unsoed

Salam Kompak, Semangat, Hebat.

 

 

Exit mobile version